Bakso Goreng Rizqy

Aneka Bakso Goreng Rizqi
Keripik Bakso
Bakso Klotak
Bakso Magel

Jika Anda mencari olahan bakso goreng yang bervariasi dan memiliki rasa yang enak di daerah Bambanglipuro, Bakso Goreng Rizqi bisa menjadi pilihannya. Keunggulan Bakso Goreng Rizqy dibanding olahan bakso goreng lainnya terletak pada rasa dan varian dari olahan baksonya, seperti varian bakso klotak, keripik bakso, hingga bakso magel. Diolah oleh koki berpengalaman untuk memastikan rasa yang sempurna di setiap gigitan, rasa dari masing-masing varian dari Bakso Goreng Rizqi menawarkan rasa yang terjamin enak dan memuaskan. 

Ibu Rumini, pemilik Bakso Goreng Rizqy telah berpengalaman memproduksi macam-macam jenis bakso goreng yang super lezat ini sejak 2006. Tujuan awal Beliau memproduksi bakso goreng ini adalah untuk menambah penghasilan dan membuka lapangan pekerjaan bagi tetangga di sekitarnya. Bermula dari niat tersebut, justru produk bakso goreng ini laku keras di pasaran, sehingga muncul macam-macam jenis bakso goreng lainnya yang tidak kalah lezat. Tidak hanya itu, harga yang ditawarkan pun cenderung murah untuk semua varian bakso goreng (bakso klotak, bakso magel, dan bakso goreng tipis), yaitu Rp30.000 per-kilogram nya.

Apabila Anda tertarik untuk mencoba aneka varian bakso goreng yang sudah terjamin rasanya, segera mampir di Bakso Goreng Rizqi di https://maps.app.goo.gl/Vk8Fcwx7qzPwdUrT7 atau telfon melalui +6281-227-098-930. Buka setiap hari kecuali hari Jumat, mulai pukul 09.00 pagi hingga pukul 17.00 sore. Produk Bakso Goreng Rizqy juga dapat ditemui di agen-agen snack kiloan, seperti di Pasar Janten atau Pasar Ngertiarjo, hingga agen-agen toko kelontong di daerah Kadirojo, Piyungan, hingga Godean.